PASAMAN(JKR)_Calon wakil bupati (Cawabup) Pasaman nomor 3 dalam ajang pemilihan kepala daerah (Pilkada) Pasaman 2024, Sukardi, melakukan pengambilan ikan larangan di Nagari Alahan Mati, Kecamatan Simpati, Minggu (10/11/2024).
Kegiatan tersebut mendapat sambutan yang antusias dari masyarakat. Hampir semua kelompok umur mendatangi lokasi kegiatan untuk melihat secara langsung prosesi pengambilan ikan larangan itu.
Tujuan lain, yaitu ingin melihat secara langsung calon wakil bupati yang maju di ajang Pilkada Pasaman, Sukardi. "Salamo ko ambo hanyo mandanga namonyo sajo," ungkap seorang anggota masyarakat.
Cawabup Sukardi dalam kesempatan itu mengatakan kegiatan tersebut dimaksudkan untuk menjaga tradisi yang sudah lama hidup dan berkembang di tengah masyarakat. "Yang tidak kalah penting juga untuk menjaga hubungan silaturahmi," ujarnya.
Sukardi juga tidak lupa membeberkan sejumlah program Sasuai di ajang Pilkada Pasaman 2024. Sasuai merupakan tagline paslon Sabar AS dan Sukardi untuk bertarung dalam ajang Pilkada Pasaman 2024.
Menurut Sukardi, ada sejumlah program yang menjadi andalan paslon Sasuai, seperti berobat gratis, pendidikan gratis, pemberian beasiswa, Pasaman Sehat, Pasaman Berimtaq, dan lainnya.
"Sebagian dari program itu sudah dijalankan sejak beberapa tahun belakangan ini," tambah mantan Kadisdukcapil dan Kadis Pendidikan Pasaman itu.
Agar bagaimana program-program tersebut tetap berlanjut, menurut Sabar, tidak ada jalan lain kecuali dengan mencoblos nomor urut 3 dalam ajang Pilkada Pasaman 2024.
Panca, Pengurus DPP Partai Demokrat yang ikut menyaksikan pengambilan ikan larangan itu, menyambut baik kegiatan tersebut. "Ini merupakan kegiatan yang cukup menarik," kata Panca.
Selain unyuk mewarisi tradisi yang sudah lama hidup di tengah masyarakat, menurut Panca, kegiatan tersebut juga menarik untuk dijadikan sebagai objek wisata