Dihadiri Kadisdik Kota Pekanbaru H Abdul Jamal M.Pd ,Sekolah ICS Kota Pekanbaru Laksanakan Soft Opening Universum Mensch Intelligenz (UMI)

Dihadiri Kadisdik Kota Pekanbaru H Abdul Jamal M.Pd ,Sekolah ICS Kota Pekanbaru Laksanakan Soft Opening Universum Mensch Intelligenz (UMI)

PEKANBARU(JKR)_Sekolah Indonesian Creative School (ICS) Kota Pekanbaru yang berada dalam naungan Yayasan Laskar Pelangi Mandiri melaksanakan Soft Opening Universum Mensch Intelligenz (UMI) yang memiliki arti tentang,Alam,Semesta, Manusia dan Kecerdasan

Tampak hadir dalam kegiatan ini Pj Walikota Pekanbaru Risnanda Mahiwa S.STP M.Si yang diwakili oleh Kadisdik Abdul Jamal M.Pd,Pembina Yayasan Laskar Pelangi Mandiri,H Saleh Djasit SH,Ketua Yayasan Ir Yamin MM,Romy Charles Adam sebagai Direktur Sekolah ICS Kota Pekanbaru dan undangan lainnya 

Pameran ini dilaksanakan di gedung Creativity Hall Lantai II Sekolah Indonesia Creative School (ICS) Jalan Melati, Kelurahan Sidomulyo Timur,Kota Pekanbaru dimulai dari Tanggal 18 November sampai 14 Desember 2024

Kami selaku perwakilan dari Pemerintah Kota Pekanbaru memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Sekolah ICS Pekanbaru yang sudah membuat pameran Ini," Ungkap Kadisdik Pekanbaru Abdul Jamal saat ditanya awak media Senen (18/11/24) Pagi

Lanjut Abdul Jamal dengan adanya pameran sains ini anak_anak kita para pelajar bisa dapat belajar tentang teknologi Jerman secara gratis

Tentunya,melalui kegiatan ini pihaknya menghimbau sekolah_sekolah yang di kita Pekanbaru untuk dapat membawa anak didiknya untuk mempelajari ilmu pengetahuan sais pada pameran di Sekolah ICS ini

Kemudian mari kita manfaatkan kegiatan ini untuk menambah ilmu pengetahuan anak_anak didik kita di Kota Pekanbaru tentang Sains,jangan sia_siakan kesempatan ini dimana kita dengar tadi setelah buka pemeran di Sekolah ICS mereka akan terbang ke Vietnam untuk membuka pameran ini juga,"Tutup Abdul Jamal

Sementara itu,Yenti Widiastuti yang selaku ketua panitia pameran dan juga sebagai kepala sekolah SMP Indonesian Creative School juga mengatakan kegiatan ini menerangkan bagaiman representasi emosi manusia dan juga pengetahuan alam semesta hingga fenomena yang sedang terjadi di dunia saat ini dan termasuk juga mengenai teknologi Artificial Intelligence (AI).

Lebih lanjut Yenti Widiastuti menjelaskan bahwa kegiatan ini dibuka setiap hari kecuali hari Minggu,untuk pengunjung pameran sains ini dalam satu hari dibagi menjadi tiga sesi kunjungan dengan jumlah satu kali pengunjung sebanyak 50 Orang dan satu hari itu tiga kali Kuningan menjadi 150 Orang perhari yang akan melakukan pendaftaran terlebih dahulu melalui barcode yang bisa diakses melalui media sosial Instagram @icspekabaru

Tentunya,ini akan menjadi suatu kesempatan pagi para pelajar dan anak didik kita yang mencintai ilmu pengetahuan dan sekaligus bisa juga mengekplorasi hasil penelitian dari Jerman ini.

Lebih jelas Yenti mengatakan kegiatan ini merupakan hasil penelitian dari Jerman langsung,yang hanya diadakan satu_satu di sekolah di Indonesia.jadi sekolah ICS Kota Pekanbaru satu_satunya sekolah di Indonesia yang mengadakan pameran sains dari Jerman ini

Harapan saya semoga melalui pameran sains ini bisa memberikan ilmu pengetahuan baru bagi pelajar kita yang mengunjungi pameran ini tentang fenomena apa yang sedang terjadi di dunia saat ini.Tutup Yenti Widiastuti 

Berita Lainnya

Index