IDI Pekanbaru Gelar Pengobatan Massal dan Salurkan Bantuan Bagi Korban Banjir di Rumbai

IDI Pekanbaru Gelar Pengobatan Massal dan Salurkan Bantuan Bagi Korban Banjir di Rumbai

PEKANBARU(JKR)_Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Pekanbaru menggelar kegiatan pengobatan massal dan penyerahan bantuan sembako bagi korban banjir di Kecamatan Rumbai.Acara ini berlangsung di Lapangan Futsal Jalan Nelayan, Kelurahan Sri Meranti, pada Kamis (13/03/25)

Tampak hadir,Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Pekanbaru,Drs Ingot Ahmad Hutasuhut, Sekretaris Dinkes Dr.Fira Septiyanti serta Camat Rumbai, Abdurahman, S.IP, M.Si.Ketua IDI Cabang Pekanbaru Dr Tubagus Odih

Ketua IDI Cabang Pekanbaru, Dr. Tubagus Odih RW, Sp.BA, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian organisasi profesi terhadap masyarakat yang terdampak banjir. Selain pemeriksaan dan pengobatan gratis, IDI juga menggalang donasi untuk menyediakan paket sembako yang akan didistribusikan melalui pemerintah daerah.

“Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan masyarakat, terutama dalam hal pencegahan dan terapi bagi mereka yang terdampak banjir. Kami berharap dapat membantu warga yang selama ini jarang mendapatkan pemeriksaan kesehatan,” ujar Dr. Tubagus.

Ia juga menjelaskan bahwa tim medis yang hadir dalam kegiatan ini terdiri dari dokter spesialis, dokter anak, dokter umum, serta dokter muda dari Fakultas Kedokteran di Riau. Mereka bekerja sama dengan Puskesmas Purbasari untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada warga.

“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat mendapatkan pemeriksaan kesehatan yang memadai. Jika ditemukan keluhan atau penyakit, dokter akan memberikan terapi yang sesuai,” tambahnya.

Plt Kadiskes Pekanbaru, Ingot Ahmad Hutasuhut,Melalui Sekretaris Dinas Kesehatan,Dr.Fira Septiyanti mengapresiasi IDI Pekanbaru atas kepeduliannya terhadap masyarakat terdampak banjir.

“Kami menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada IDI Pekanbaru atas rasa empati dan kepedulian yang ditunjukkan secara konkret hari ini. Hal ini sejalan dengan arahan Wali Kota Pekanbaru, H. Agung Nugroho, bahwa pemerintah bersama mitra-mitranya harus hadir dalam setiap kondisi yang dialami masyarakat,” ujar Dr. Fira Septiyanti

Ia menambahkan bahwa Pemkot Pekanbaru telah berupaya sejak awal untuk menangani dampak banjir, termasuk dengan mendirikan posko darurat dan memberikan bantuan langsung kepada warga terdampak. Selain pengobatan massal, dalam beberapa hari ke depan pemerintah akan menggelar aksi bersih-bersih lingkungan pascabanjir.

“Kami bersama camat dan seluruh elemen masyarakat akan melakukan gotong royong untuk membersihkan lingkungan, termasuk fasilitas umum dan sumur warga. Selain itu, kami juga akan melakukan fogging secara menyeluruh guna mencegah timbulnya penyakit akibat banjir,” jelasnya.

Dr.Fira juga mengajak seluruh masyarakat untuk ikut serta dalam kegiatan pembersihan lingkungan yang akan dilakukan bersama berbagai pihak, termasuk Pemuda Pancasila, universitas kesehatan, dan Dinas Sosial.

“Kami perkirakan dalam dua atau tiga hari ke depan kondisi banjir akan memungkinkan untuk dilakukan pembersihan. Kami berharap partisipasi aktif dari masyarakat agar lingkungan bisa kembali normal dan nyaman,” pungkasnya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan kesehatan warga terdampak banjir dapat terjaga, serta lingkungan dapat kembali bersih dan sehat

Berita Lainnya

Index