Selesaikan Bangun Jembatan Darurat Pulau Beringin

Warga Koto Teluk Apresiasi Kinerja Plt Bupati Suhardiman Amby

Warga Koto Teluk Apresiasi Kinerja Plt Bupati Suhardiman Amby

KUANSING(Jangkarnews.com)_Warga Koto Teluk Apresiasi  gerak Cepat Plt Bupati Suhardiman Amby selesaikan Bangunan Jembatan Darurat Pulau Bungin

Sesuai yang di janjikan, tak sampai sepekan pasca ambruknya jembatan di kawasan Pulau Bungin Desa Koto Teluk Kuantan, kini jembatan darurat itu sudah selesai di bangun.

Salah seorang warga Koto Teluk Kuantan, Syafri Atan ( 52) mengapresiasi, gerak cepat Plt Bupati Drs H Suhardiman Amby, terkait pembangunan jembatan darurat tersebut. Kami bangga dan salut, Pak Plt melalui Dinas PUPR Kuansing sudah mendengar keluh kesah masyarakat, terkait akses jalan di Pulau Bungin ini, jelas Syafri Atan.

Seperti diketahui, akibat hujan deras beberapa waktu lalu, membuat jembatan sepanjang lebih kurang 15 meter di kawasan Pulau Bungin Desa Koto Teluk Kuantan, ambruk dan tidak bisa dilalui. Jembatan jni digunakan warga sebagai salah satu akses ke Desa Pulau Aro , serta lokasi perekonomian masyarakat.

Plt Bupati Kuansing, Drs H Suhardiman Amby, bersama Sekda H Dedy Sambudi langsung memerintahkan Kadis PUPR untuk melakukan perbaikan, dan membangun jembatan darurat, agar akses masyarakat, terutama kendaraan roda dua bisa lewat.

Hasilnya, Selasa 31/1/23 pagi, jembatan darurat tuntas di bangun dan sudah bisa di lewati kendaraan roda dua, tegas Drs H Suhardiman Amby, Plt Bupati Kuansing disekab meninjau jembatan itu

Mudah mudahan sebelum. Pacu Jalur tahun ini, jembatan permanen nya juga tuntas kita bangun. Doakan dan dukung kami, agar bisa membangun daerah ini dengan baik dan benar, ujarnya kepada awak media.

Berita Lainnya

Index