Ruas Jalannya Di Aspal

Kades Bandar Alai Kari Apresiasi Komitmen Membangun Bupati Suhardiman

Kades Bandar Alai Kari Apresiasi Komitmen Membangun Bupati Suhardiman

KUANSING(Jangkarnews.com)_Kepala Desa Bandar Alai Kari Kecamatan Kuantan Tengah, Indrayani mengapresiasi dan berterimakasih atas komitmen tinggi Bupati Drs H Suhardiman Amby, untuk membangun keterisoliran desa di Kuansing.

Hal itu disampaikan Indrayani, kepada awak media, menyusul di aspal nya ruas jalan di Desa Bandar Alai Kari sepanjang 500 meter lewat APBD tahun 2023 ini, ujar Indrayani Rabu, 15/11/23 siang.

Dikatakan Indrayani, selain pengaspalan jalan oleh Dinas PUPR Kuansing, desa nya juga mendapatkan 2 bangunan rumah layak huni untuk warga, yang diperkirakan tuntas 2 pekan ke depan, ucap Kades yang terkenal dengan Siluman Buayo Danau itu.

Tak cukup di situ, Indrayani juga mengakui mendapatkan fasilitas pembangunan Jalan Usaha Tani  ( JUT) sepanjang 1 KM dan sudah selesai di kerjakan, ucapnya.

Oleh sebab itu, atas nama masyarakat Desa Bandar Alai Kari Kecamatan Kuantan Tengah, kami ucapkan terimakasih pada Pak Bupati Suhardiman Amby beserta jajaran, jelasnya.

Demikian juga Indrayani juga mengucapkan atensi, terhadap sejumlah Anggota DPRD Kuansing yang ikut memperjuangkan pembangunan lintas sektor di desanya. Bahkan saat ini, Bandar Alai sudah swasembada pangan sesuai arahan Bupati, dan petani di desa nya sudah menerapkan program IP200, bahkan menuju IP300 tahun mendatang, tutupnya.

Sementara Kadis PUPR, Zulkarnaen, ST ditempat terpisah menyebutkan, progres revitalisasi atau pengaspalan jalan sepanjang 500 meter di desa Bandar Alai sudah memasuki proses finishing, dan InsyaAllah akhir November ini tuntas di kerjakan, tegas Zulkarnaen.

Pihaknya optimis, semua paket pekerjaan di bawah naungan PUPR Kuansing, khususnya revitalisasi jalan, tuntas di kerjakan akhir November ini, jika tidak ada halangan berarti atau kendala lainnya seperti curah hujan tinggi, cetus nya

Berita Lainnya

Index