Tingkatkan Kelompok Budidaya Ikan

Dinas Peternakan,Perikanan dan Kelautan Siak Dapatkan Bantuan 150 Ribu Ekor Bibit Ikan dari Pemerintah Provinsi Riau

Dinas Peternakan,Perikanan dan Kelautan Siak Dapatkan Bantuan 150 Ribu Ekor Bibit Ikan dari Pemerintah Provinsi Riau
Kharuddin SP Kepala Dinas Peternakan, Perikanan dan Kelautan siak

PEKANBARU(Jangkarnews.com)_Dinas Peternakan,Perikanan dan Peternakan Kabupaten Siak mendapatkan bantuan 150.000 benih bibit ikan dari Pemerintah Provinsi Riau melalui Dinas Perikanan dan Kelautan

Bantuan ini diserahkan langsung oleh Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Setda Riau Masrul Kasmy kepada Ketua kelompok budidaya ikan mina lestari pada saat acara lomba masak serba ikan yang dilaksanakan di halaman Dinas Perikanan dan Kelautan Provinsi Riau jalan Pattimura Kota Pekanbaru Kamis (19/10/23) Pagi

Kami sangat berterima kasih kepada pemerintah provinsi Riau yang sudah memberikan kami bantuan bibit ikan kepada kelompok budidaya ikan mina lestari sebanyak 150.000 ekor"Ungkap Kharuddin SP  Kadis Peternakan,Perikanan dan Kelautan Kabupaten Siak saat ditanya awak media

Selanjutnya kami juga berharap kepada kelompok budidaya ikan yang sudah dibantu terus berkembang sehingga bantuan yang diberikan bisa bermanfaat dan bisa membuat pertumbuhan ekonomi masyarakat

Namun kami juga menghimbau kepada kelompok budidaya ikan di desa_desa lain yang ada di kabupaten siak untuk terus mengembangkan budidaya ikannya dengan banyak orang yang budidaya daya ikan di kabupaten siak maka minat dari masyarakat kita untuk gemar memakan ikan akan meningkat Karena dengan memakan ikan membuat kecerdasan kita itu lebih baik karena protein yang dikandung ikan itu lebih baik dibandingkan dengan daging

Selain itu kita juga bisa mencegah peningkatan angka stunting di kabupaten siak dengan selalu melakukan sosialisasi agar balita di kabupaten siak agar diberikan  menu yang ada ikannya

Untuk kelompok yang mendapatkan bantuan ini kami menilainya selama ini mereka sangat baik dalam membudidayakan ikan sehingga dengan bantuan ini bisa membantu perkembangan dari kelompok itu sendiri

Kami akan tetap melakukan pengawasan kita kan ada tim penyuluh yang siap turun kelapangan untuk melakukan tugas sesuai dengan tupoksi nya sehingga kita selalu mendapatkan bagaimana perkembangan dari kelompok budidaya ikan yang ada di kabupaten siak

Berita Lainnya

Index